Bagaimana gula memengaruhi otak - Nicole Avena
-
0:07 - 0:09Bayangkan kue kering
yang hangat, lembut, -
0:09 - 0:12permen yang renyah, kue yang lembut,
-
0:12 - 0:15contong wafel yang diisi gunungan es krim.
-
0:15 - 0:16Apa air liurmu menetes?
-
0:16 - 0:18Apa kamu ingin
makanan pencuci mulut? -
0:18 - 0:19Mengapa?
-
0:19 - 0:24Apa yang terjadi pada otak yang membuat
makanan penuh gula sulit ditolak? -
0:24 - 0:27Gula adalah kata umum yang dipakai
untuk menjelaskan satu jenis molekul -
0:27 - 0:28bernama karbohidrat,
-
0:28 - 0:31dan dapat ditemukan di berbagai jenis
makanan dan minuman. -
0:31 - 0:34Coba cek label makanan manis
yang kamu beli. -
0:34 - 0:37Glukosa, fruktosa, sukrosa,
-
0:37 - 0:40maltosa, laktosa, dekstrosa, dan pati
-
0:40 - 0:42semua adalah bentuk dari gula.
-
0:42 - 0:44Begitu juga sirup jagung
tinggi fruktosa, -
0:44 - 0:46jus buah, gula mentah, dan madu.
-
0:47 - 0:50Gula juga tidak hanya terkandung pada
permen dan makanan penutup, -
0:50 - 0:51gula juga ada di saus tomat,
-
0:51 - 0:56yoghurt, buah kering, minuman dengan
rasa, atau camilan granola. -
0:56 - 0:59Karena gula ada di mana-mana,
penting bagi kita mengerti -
0:59 - 1:00pengaruhnya pada otak.
-
1:00 - 1:02Apa yang terjadi saat gula
menyentuh lidah? -
1:02 - 1:05Apakah mencicipi gula membuat kita
semakin menginginkannya? -
1:06 - 1:07Anggap kamu memakan sereal,
-
1:07 - 1:11gula di dalamnya mengaktifkan reseptor
perasa manis, -
1:11 - 1:13bagian dari indra perasa pada lidah.
-
1:13 - 1:16Reseptor ini mengirim sinyal
ke batang otak, -
1:16 - 1:19dari sana disalurkan ke banyak area
otak depan, -
1:19 - 1:22salah satunya korteks selebral.
-
1:22 - 1:26Di korteks selebral ini, beda bagian beda
pula rasa yang diproses: -
1:26 - 1:28pahit, asin, umami,
-
1:28 - 1:30dan juga manis.
-
1:30 - 1:33Dari sini, sinyal mengaktifkan
sistem penghargaan pada otak. -
1:33 - 1:37Sistem penghargaan ini serangkaian rute
elektris dan kimia -
1:37 - 1:40yang terjadi di beberapa bagian dari otak.
-
1:40 - 1:41Jaringannya kompleks,
-
1:41 - 1:44tapi dapat membantu menjawab pertanyaan:
-
1:45 - 1:46haruskah saya mengulangnya?
-
1:46 - 1:49Rasa hangat dan menyenangkan yang kamu
rasa saat mencicipi bolu coklat? -
1:50 - 1:51Sistem penghargaan tubuhmu berkata,
-
1:51 - 1:53"Mmm, yaa!"
-
1:53 - 1:55Sistem penghargaan tidak hanya diaktifkan
oleh makanan. -
1:55 - 1:58Bersosialisasi, melakukan seks, narkoba
-
1:58 - 2:00hanyalah beberapa contoh dari kegiatan
-
2:00 - 2:03yang juga mengaktifkan sistem penghargaan.
-
2:03 - 2:09Tapi mengaktifkan sistem ini secara
berlebih akan memberi efek bola salju: -
2:09 - 2:12kehilangan kontrol diri, ngidam, maupun
peningkatan toleransi terhadap gula. -
2:13 - 2:15Mari kita kembali ke sereal yang
kamu makan. -
2:15 - 2:19Sereal akan menuju lambung kemudian usus.
-
2:19 - 2:20Terus bagaimana?
-
2:20 - 2:22Di sana juga ada reseptor gula.
-
2:22 - 2:25Mereka mengirim sinyal pada otak
-
2:25 - 2:27mengatakan kalau kamu sudah kenyang
-
2:27 - 2:29atau tubuhmu harus
memproduksi insulin lagi -
2:29 - 2:31untuk memproses gula yang kamu makan.
-
2:32 - 2:35Penyusun utama sistem penghargaan
adalah dopamin, -
2:35 - 2:37sebuah materi kimia atau
neurotransmitter penting. -
2:37 - 2:40Ada banyak reseptor dopamin di otak depan,
-
2:40 - 2:42tapi penyebarannya tidak merata.
-
2:42 - 2:45Area tertentu mengandung banyak reseptor,
-
2:45 - 2:48dan area penuh reseptor dopamin
ini adalah bagian dari sistem penghargaan. -
2:49 - 2:52Zat-zat seperti alkohol, nikotin,
ataupun heroin -
2:52 - 2:53menyebabkan kelebihan dopamin,
-
2:53 - 2:56membuat orang selalu mencari
efek euforia ini, -
2:56 - 2:58yang biasa kita sebut kecanduan.
-
2:59 - 3:04Gula juga menyebabkan pelepasan dopamin,
meskipun tidak sekuat efek narkoba. -
3:04 - 3:07Gula jarang ditemukan pada
makanan pemicu pelepasan dopamin. -
3:07 - 3:09Brokoli, contohnya,
tidak punya efek, -
3:09 - 3:10yang mungkin menjelaskan
-
3:10 - 3:13mengapa sangat sulit membujuk
anak untuk makan sayur. -
3:13 - 3:15Ngomong-ngomong makanan sehat,
-
3:15 - 3:18anggap kamu lapar dan memutuskan
untuk makan diet seimbang. -
3:18 - 3:21Saat makan, lonjakan level dopamin
pada area sistem penghargaan meningkat. -
3:21 - 3:25Tapi saat kamu makan menu yang sama
berturut-turut selama berhari-hari, -
3:25 - 3:29lonjakan dopamin akan semakin menurun,
sampai akhirnya berhenti. -
3:29 - 3:31Hal ini karena soal makanan,
-
3:31 - 3:35otak akan penasaran dengan
rasa makanan lain. -
3:35 - 3:36Mengapa?
-
3:36 - 3:37Ada dua alasan:
-
3:37 - 3:40pertama, untuk mendeteksi makanan yang
sudah rusak. -
3:40 - 3:43Kedua, semakin beragam makanan kita,
-
3:43 - 3:46semakin kita akan mendapatkan
semua nutrisi yang kita butuhkan. -
3:46 - 3:47Untuk mendapat keragaman,
-
3:47 - 3:50kita perlu mampu untuk
mengenali makanan baru, -
3:50 - 3:54dan yang paling penting, kita perlu
ingin terus makan makanan baru. -
3:54 - 3:57Inilah alasan tingkat dopamin turun
saat makanan kita menjadi membosankan. -
3:57 - 3:59Mari kita bahas makanan tadi.
-
3:59 - 4:02Apa yang terjadi bila kita mengganti
makanan sehat dan seimbang -
4:02 - 4:04dengan makanan penuh gula?
-
4:04 - 4:07Jika kamu jarang makan gula,
atau hanya makan sedikit, -
4:07 - 4:10efeknya sama seperti makan diet seimbang.
-
4:10 - 4:14Tapi jika kamu makan gula terlalu banyak,
lonjakan dopamin akan terus terjadi. -
4:14 - 4:18Dengan kata lain, makan banyak gula akan
terus membuat kita terus merasa senang. -
4:18 - 4:21Di tahap ini, gula bekerja
sedikit seperti narkoba. -
4:21 - 4:25Ini salah satu alasan orang bisa
ketagihan makanan penuh gula. -
4:25 - 4:28Mari kita kembali ke pembahasan
beberapa jenis gula. -
4:28 - 4:31Tiap jenisnya unik, tapi setiap kali
gula jenis apapun dikonsumsi, -
4:31 - 4:35ia akan menghasilkan efek domino pada otak
yang akan menyebabkan efek rasa senang. -
4:35 - 4:39Terlalu banyak, terlalu sering, maka
efeknya akan terasa berlebih. -
4:39 - 4:43Jadi, ya, terlalu banyak makan gula
dapat menyebabkan kecanduan pada otak, -
4:43 - 4:46tapi makan sepotong kue sekali-kali
tidaklah masalah.
- Title:
- Bagaimana gula memengaruhi otak - Nicole Avena
- Speaker:
- Nicole Avena
- Description:
-
Lihat pelajaran selengkapnya: http://ed.ted.com/lessons/how-sugar-affects-the-brain-nicole-avena
Saat kamu makan makanan penuh gula, indra perasa, lambung, maupun otakmu akan menyadarinya. Proses aktivasi sistem penghargaan ini mirip dengan proses saat tubuhmu memproses zat adiktif seperti alkohol ataupun nikotin. Makanan penuh gula akan menyebabkan lonjakan tingkat dopamin dan membuatmu ingin makan lagi. Nicole Avena menjelaskan mengapa kita sebaiknya tidak mengkonsumsi makanan manis dan cemilan secara berlebihan.
Pelajaran oleh Nicole Avena, animasi oleh STK Films.
- Video Language:
- English
- Team:
- closed TED
- Project:
- TED-Ed
- Duration:
- 05:03
Ade Indarta approved Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Ade Indarta accepted Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Ade Indarta edited Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Made Pramana edited Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Made Pramana edited Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Santi Deviyanti Rahayu edited Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Santi Deviyanti Rahayu edited Indonesian subtitles for How sugar affects the brain | ||
Santi Deviyanti Rahayu edited Indonesian subtitles for How sugar affects the brain |