< Return to Video

Suatu hari dalam kehidupan tentara Romawi - Robert Garland

  • 0:06 - 0:12
    Tahun 15 sebelum masehi
    dan Kekaisaran Romawi sangat makmur.
  • 0:12 - 0:14
    Sebagian besar ini berkat sang kaisar,
  • 0:14 - 0:17
    tapi kesuksesannya tidak akan bisa dicapai
  • 0:17 - 0:21
    tanpa tentara yang setia seperti
    Servius Felix.
  • 0:21 - 0:25
    Servius menjadi tentara
    8 tahun lalu pada umur 18 tahun,
  • 0:25 - 0:29
    anak dari petani miskin
    dengan sedikit prospek.
  • 0:29 - 0:32
    Tidak seperti kebanyakan tentara,
    dia tidak berjudi,
  • 0:32 - 0:35
    jadi dia bisa menabung
    sebagian besar upahnya.
  • 0:35 - 0:37
    Dia bahkan menyimpan viaticumnya,
  • 0:37 - 0:41
    tiga koin emas yang dia dapatkan
    ketika dia diangkat menjadi tentara.
  • 0:41 - 0:45
    Jika dia bisa bertahan hingga pensiun,
    dia akan mendapat beberapa hektar tanah.
  • 0:45 - 0:48
    Dan dia menyukai seorang gadis
    dari desanya
  • 0:48 - 0:50
    yang dia ingin nikahi.
  • 0:50 - 0:54
    Tapi dia harus menunggu hinga dia
    menyelesaikan 25 tahun masa dinas
  • 0:54 - 0:55
    sebelum itu bisa terjadi.
  • 0:55 - 0:59
    Dan kehidupan sebagai tentara itu
    berbahaya dan melelahkan.
  • 0:59 - 1:03
    Hari ini, pasukan Servius,
    bersama dengan tiga lainnya,
  • 1:03 - 1:08
    melakukan "Pawai Besar"
    dengan 30.000 langkah Romawi,
  • 1:08 - 1:11
    setara dengan hampir 36 kilometer
  • 1:11 - 1:13
    seragam dan senjata Servius,
  • 1:13 - 1:14
    termasuk gladiusnya,
  • 1:14 - 1:15
    scutum,
  • 1:15 - 1:17
    dan dua pila,
  • 1:17 - 1:19
    beratnya lebih dari 20 kilogram.
  • 1:19 - 1:22
    Dan itu masih belum menghitung ranselnya,
    atau sarcina,
  • 1:22 - 1:27
    yang berisi makanan dan semua alat
    yang dia butuhkan untuk membangun tenda -
  • 1:27 - 1:28
    sekop,
  • 1:28 - 1:29
    gergaji,
  • 1:29 - 1:30
    beliung,
  • 1:30 - 1:31
    dan keranjang.
  • 1:31 - 1:35
    Walaupun Servius lelah,
    dia tidak akan tidur banyak malam ini.
  • 1:35 - 1:37
    Dia ditugaskan sebagai penjaga pertama,
  • 1:37 - 1:39
    yang artinya mengawasi barang bawaan
    hewan
  • 1:39 - 1:43
    dan tetap waspada terhadap
    kemungkinan penyergapan.
  • 1:43 - 1:46
    Setelah dia selesai, dia berbaring,
    takut akan hari yang akan datang,
  • 1:46 - 1:50
    yang akan memaksanya
    untuk mengingat kembali mimpi buruknya.
  • 1:50 - 1:54
    Pada dini hari, Servius makan sarapan
    bersama dengan tujuh kawan setendanya.
  • 1:54 - 1:59
    Mereka seperti keluarga, semuanya memiliki
    bekas luka dari pertempuran sebelumnya.
  • 1:59 - 2:00
    Servius dari Italia,
  • 2:00 - 2:04
    tapi kawan tentaranya
    datang dari berbagai tempat di kekaisaran,
  • 2:04 - 2:07
    yang membentang dari Suriah hingga Spanyol
  • 2:07 - 2:11
    Jadi mereka semua jauh dari rumah
    di tanah utara Germania.
  • 2:11 - 2:14
    Legiun Servius
    dan tiga lainnya yang bersamanya hari ini
  • 2:14 - 2:18
    ada di bawah perintah dari
    keponakan Kaisar Tiberius, Germanicus,
  • 2:18 - 2:23
    dinamai karena kesuksesan ayahnya
    melawan suku Jermanik.
  • 2:23 - 2:26
    Setiap legiun terdiri dari 5.000 orang,
  • 2:26 - 2:29
    dibagi menjadi kelompok berjumlah 500,
  • 2:29 - 2:34
    dibagi lagi menjadi centuri
    yang berjumlah 80-100 orang.
  • 2:34 - 2:37
    Setiap centuri diperintah oleh centurion.
  • 2:37 - 2:41
    Aquilifer, atau pembawa elang,
    pawai di hadapan tiap legiun
  • 2:41 - 2:44
    membawa pataka.
  • 2:44 - 2:47
    Centurion pawai di samping pasukan
    meneriakkan perintah,
  • 2:47 - 2:50
    "Dex, sin, dex, sin,"
  • 2:50 - 2:53
    "Kanan, kiri, kanan, kiri,"
  • 2:53 - 2:57
    dimulai dengan kaki kanan
    karena kiri dianggap tidak beruntung,
  • 2:57 - 3:00
    Kendati disiplin yang ketat
    ada ketegangan di udara.
  • 3:00 - 3:03
    Tahun lalu, beberapa pasukan
    di area ini memberontak,
  • 3:03 - 3:07
    meminta upah yang lebih baik
    dan memotong masa dinas.
  • 3:07 - 3:10
    Hanya karena karisma dari jendral
    dan kemampuan negosiasi
  • 3:10 - 3:13
    yang mencegah seluruh pasukan
    memberontak,
  • 3:13 - 3:16
    Hari ini "hanya pawai,"
    hanya 30 kilometer.
  • 3:16 - 3:21
    rawa-rawa dan hutan dari Germania
    terletak di luar dari jalan kekaisaran
  • 3:21 - 3:25
    mereka harus membuat jalan
    dan jembatan agar bisa maju--
  • 3:25 - 3:29
    sesuatu yang akhir-akhir ini lebih sering
    mereka lakukan daripada bertarung.
  • 3:29 - 3:34
    Akhirnya, mereka sampai di tujuannya,
    tempat yang Servius sangat ketahui.
  • 3:34 - 3:37
    Ini adalah tanah terbuka di pinggiran
    dari hutan Teutoburg,
  • 3:37 - 3:41
    di mana pada enam tahun yang lalu,
    pada masa pemerintahan kaisar Agustus,
  • 3:41 - 3:44
    suku Jermanik di bawah perintah
    kepala suku mereka Arminius
  • 3:44 - 3:48
    menyergap dan menghancurkan tiga legiun,
  • 3:48 - 3:50
    Melanjutkan berjalan di jalan sempit
  • 3:50 - 3:54
    para pasukan diserang dari
    hutan di bawah hujan deras
  • 3:54 - 3:56
    dengan jalan melarikan diri tertutup.
  • 3:56 - 3:59
    Itu adalah kekalahan terburuk
    yang pernah dialami Romawi
  • 3:59 - 4:03
    membuat kaisar Agustus sangat terpuruk.
  • 4:03 - 4:06
    Servius adalah salah satu yang selamat.
  • 4:06 - 4:11
    Servius masih memiliki mimpi buruk
    kawan-kawannya berjatuhan.
  • 4:11 - 4:16
    Tapi sekarang tentara telah mengubur
    yang mati dengan prosesi militer.
  • 4:16 - 4:18
    Ketika dia membantu menjalankan tugas,
  • 4:18 - 4:24
    dia penasaran apakan tulang yang
    dia pegang milik seorang kenalannya.
  • 4:24 - 4:29
    Beberapa kali dia ingin menangis keras,
    tapi dia terus melanjutkan tugasnya.
  • 4:29 - 4:31
    Kemuliaan Kekaisaran bisa hancur.
  • 4:31 - 4:36
    Yang ia inginkan hanyalah pensiun
    di peternakan kecil dengan calon istrinya,
  • 4:36 - 4:39
    jika tuhan melindunginya
    selama 17 tahun lagi.
Title:
Suatu hari dalam kehidupan tentara Romawi - Robert Garland
Description:

Lihat pelajaran lengkap: https://ed.ted.com/lessons/a-day-in-the-life-of-a-roman-soldier-robert-garland

Tahun 15 sebelum masehi, dan Kekaisaran Romawi sangat makmur. Sebagian besar ini berkat sang kaisar, tapi kesuksesannya tidak akan bisa dicapai tanpa tentara yang setia seperti Servius Felix. Robert Garland menjabarkan seperti apa kehidupan tentara Romawi.

Pelajaran oleh Robert Garland, Animasi oleh Brett Underhill

more » « less
Video Language:
English
Team:
closed TED
Project:
TED-Ed
Duration:
05:00

Indonesian subtitles

Revisions