< Return to Video

Lee Cronin: Cetak obat Anda sendiri

  • 0:01 - 0:03
    Kimiawan organik membuat molekul
  • 0:03 - 0:05
    yang sangat rumit,
  • 0:05 - 0:09
    dengan memotong molekul yang besar menjadi molekul-molekul kecil
  • 0:09 - 0:11
    dan rekayasa terbalik.
  • 0:11 - 0:12
    Sebagai seorang kimiawan,
  • 0:12 - 0:15
    salah satu hal yang ingin saya tanyakan beberapa tahun yang lalu kepada grup saya
  • 0:15 - 0:19
    adalah dapatkah kita membuat rangkaian kimia universal yang bagus?
  • 0:19 - 0:24
    Dengan kata lain, dapatkah kita membuatnya menjadi "aplikasi?"
  • 0:24 - 0:28
    Lalu apa maksudnya dan bagaimana melakukannya?
  • 0:28 - 0:30
    Untuk memulainya
  • 0:30 - 0:31
    kami mengambil printer 3 dimensi
  • 0:31 - 0:36
    dan kami mulai mencetak gelas beaker dan tabung uji pada sisi yang satu
  • 0:36 - 0:40
    lalu mencetak molekul pada sisi yang lain
  • 0:40 - 0:43
    lalu menggabungkan keduanya. Kami menyebutnya "peralatan reaksi."
  • 0:43 - 0:47
    Dengan mencetak alat dan melakukan reaksi kimia sekaligus
  • 0:47 - 0:52
    kita dapat mulai mengakses alat universal kimia ini.
  • 0:52 - 0:54
    Lalu apa artinya?
  • 0:54 - 0:59
    Jika kita dapat memasukkan jaringan biologi dan kimi aseperti mesin pencari
  • 0:59 - 1:02
    sehingga jika ada sel yang perlu dipulihkan
  • 1:02 - 1:04
    atau bakteri yang harus dibunuh,
  • 1:04 - 1:06
    jika kita bisa memasukkan hal ini
  • 1:06 - 1:09
    pada saat yang sama sambil melakukan reaksi kimia,
  • 1:09 - 1:13
    Anda dapat membuat obat dengan cara baru.
  • 1:13 - 1:15
    Jadi bagaimana kami melakukannya di laboratorium?
  • 1:15 - 1:18
    Kami memerlukan piranti lunak, piranti keras,
  • 1:18 - 1:20
    dan juga tinta kimia.
  • 1:20 - 1:22
    Sehingga hal yang keren adalah
  • 1:22 - 1:25
    gagasan di mana kami inign memiliki rangkaian tinta kimia universal
  • 1:25 - 1:27
    yang dapat kami masukkan ke printer ini,
  • 1:27 - 1:31
    lalu Anda mengunduh cetak birunya, kimia organik dari molekul itu
  • 1:31 - 1:34
    dan Anda membuatnya dengan alat itu.
  • 1:34 - 1:40
    Sehingga Anda dapat membuat molekul dengan printer ini menggunakan piranti lunak itu.
  • 1:40 - 1:42
    Jadi apa artinya?
  • 1:42 - 1:47
    Pada akhirnya, ini berarti Anda dapat mencetak obat Anda sendiri.
  • 1:47 - 1:49
    Dan inilah yang kami lakukan di laboratorium saat ini.
  • 1:49 - 1:51
    Namun untuk sedikit melangkah menuju ke sana,
  • 1:51 - 1:54
    pertama-tama kami ingin melihat pada rancangan dan produksi obat-obatan
  • 1:54 - 1:56
    atau penemuan dan pembuatan obat-obatan.
  • 1:56 - 1:59
    Karena jika kita dapat membuatnya setelah menemukannya
  • 1:59 - 2:02
    kita dapat menyebarkannya di manapun.
  • 2:02 - 2:04
    Anda tidak perlu pergi ke apotek lagi.
  • 2:04 - 2:06
    Kita dapat mencetak obat kita saat dibutuhkan.
  • 2:06 - 2:09
    Kita dapat mengunduh gejala penyakit baru.
  • 2:09 - 2:11
    Katakanlah ada kuman super yang muncul.
  • 2:11 - 2:12
    Anda menaruhnya di mesin pencari
  • 2:12 - 2:16
    lalu menciptakan obat untuk melawan ancaman itu.
  • 2:16 - 2:19
    Hal ini memungkinkan Anda untuk membuat molekul.
  • 2:19 - 2:22
    Namun mungkin bagi saya gagasan inti di masa depan
  • 2:22 - 2:26
    adalah untuk mengambil sel punca Anda
  • 2:26 - 2:27
    dengan gen dan lingkungannya,
  • 2:27 - 2:31
    lalu Anda dapat mencetak obat pribadi Anda sendiri.
  • 2:31 - 2:33
    Dan jika hal itu tampak belum cukup hebat,
  • 2:33 - 2:35
    menurut Anda ke mana kami akan melangkah?
  • 2:35 - 2:40
    Anda akan memiliki alat pembuat barang Anda sendiri.
  • 2:40 - 2:42
    Soroti saya, Scotty.
  • 2:42 - 2:45
    (Tepuk tangan)
Title:
Lee Cronin: Cetak obat Anda sendiri
Speaker:
Lee Cronin
Description:

Kimiawan Lee Cronin mengerjakan printer 3 dimensi yang dapat mencetak molekul. Sebuah penerapan jangka panjang yang potensial: mencetak obat Anda sendiri menggunakan tinta kimia.

more » « less
Video Language:
English
Team:
closed TED
Project:
TEDTalks
Duration:
03:06
Dimitra Papageorgiou approved Indonesian subtitles for Print your own medicine
Johan Santoso accepted Indonesian subtitles for Print your own medicine
Johan Santoso commented on Indonesian subtitles for Print your own medicine
Antonius Yudi Sendjaja added a translation

Indonesian subtitles

Revisions