Bagaimana juru bahasa menangani dua bahasa sekaligus - Ewandro Magalhaes
-
0:07 - 0:11Pada tahun 1956,
pada satu resepsi diplomatik di Moskow, -
0:11 - 0:15pemimpin Soviet Nikita Khrushchev
berkata pada duta-duta besar Blok Barat, -
0:15 - 0:17"My vas pokhoronim!"
-
0:17 - 0:21Juru bahasa menerjemahkannya
ke dalam bahasa Inggris sebagai, -
0:21 - 0:23"Kami akan mengubur Anda!"
-
0:23 - 0:27Pernyataan ini mengejutkan dunia Barat,
-
0:27 - 0:30meningkatkan ketegangan antara
Uni Soviet dan Amerika Serikat -
0:30 - 0:32yang tengah berada dalam Perang Dingin.
-
0:32 - 0:36Ada yang percaya bahwa insiden ini saja
membuat hubungan Timur/Barat -
0:36 - 0:38mundur satu dekade.
-
0:38 - 0:43Ternyata, pernyataan Khrushchev
diterjemahkan sedikit terlalu harfiah. -
0:43 - 0:47Melihat konteksnya, ucapannya
seharusnya diterjemahkan sebagai, -
0:47 - 0:49"Kami akan hidup
untuk melihat Anda dikuburkan," -
0:49 - 0:53yang berarti komunisme akan hidup
lebih lama daripada kapitalisme, -
0:53 - 0:55komentar yang tidak sebegitu mengancam.
-
0:55 - 0:58Meskipun maksud pernyataan Krushcev
itu akhirnya diklarifikasi, -
0:58 - 1:01dampak awal dari kata-kata Khrushchev itu
-
1:01 - 1:05menempatkan dunia pada situasi yang bisa
menyebabkan perang nuklir besar. -
1:06 - 1:10Jadi, mengingat kompleksitas bahasa
dan pertukaran budaya, -
1:10 - 1:14bagaimana hal semacam ini
tidak terjadi terus menerus? -
1:14 - 1:18Sebagian besar jawabannya terletak pada
keterampilan dan pelatihan juru bahasa -
1:18 - 1:20untuk mengatasi hambatan bahasa.
-
1:21 - 1:25Hampir sepanjang sejarah, penerjemahan
biasanya dilakukan secara konsekutif, -
1:25 - 1:28dimana pembicara dan juru bahasa
membuat jeda -
1:28 - 1:30untuk memberi waktu bicara
bagi satu sama lain. -
1:30 - 1:33Tapi setelah munculnya teknologi radio,
-
1:33 - 1:38sistem penerjemahan baru secara simultan
dikembangkan di awal Perang Dunia II. -
1:39 - 1:40Dalam modus simultan,
-
1:41 - 1:45juru bahasa langsung menerjemahkan
ucapan pembicara ke mikrofon -
1:45 - 1:47bersamaan dengan pembicara.
-
1:47 - 1:50Tanpa jeda, pendengar dapat memilih bahasa
-
1:50 - 1:52yang ingin mereka dengarkan.
-
1:52 - 1:55Di permukaan, semuanya tampak mulus,
-
1:55 - 1:56tapi di belakang layar,
-
1:56 - 1:58juru bahasa bekerja keras
-
1:58 - 2:02untuk memastikan setiap gagasan dapat
tersampaikan sebagaimana dimaksud. -
2:02 - 2:04Dan itu bukanlah tugas yang mudah.
-
2:04 - 2:07Dibutuhkan sekitar dua tahun pelatihan
-
2:07 - 2:10bagi juru bahasa bilingual profesional
yang sudah fasih -
2:10 - 2:13untuk memperluas kosa kata mereka
dan menguasai keterampilan yang diperlukan -
2:13 - 2:16untuk menjadi juru bahasa konferensi.
-
2:17 - 2:19Agar terbiasa dengan tugas
yang tidak wajar, -
2:19 - 2:21yaitu berbicara sembari mendengarkan,
-
2:21 - 2:24siswa mengikuti pembicara
dan mengulangi setiap kata pembicara -
2:24 - 2:27persis seperti yang mereka dengar
dalam bahasa yang sama. -
2:27 - 2:31Perlahan, mereka mulai menggunakan
kata lain dari apa yang diucapkan, -
2:31 - 2:33membuat penyesuaian gaya bicara
semakin mereka terbiasa. -
2:33 - 2:36Pada titik tertentu,
bahasa kedua diperkenalkan. -
2:37 - 2:41Berlatih dengan cara ini menciptakan
jalur saraf baru di otak juru bahasa, -
2:42 - 2:44dan usaha terus menerus
untuk mereformulasi kata-kata -
2:44 - 2:46perlahan menjadi fungsi alamiah.
-
2:46 - 2:49Seiring waktu, dan dengan kerja keras,
-
2:49 - 2:54juru bahasa menguasai berbagai trik
untuk mengatasi kecepatan bicara, -
2:54 - 2:56menerjemahkan istilah rumit,
-
2:56 - 2:59dan memahami beragam aksen asing.
-
2:59 - 3:03Mereka bisa menggunakan akronim
untuk mempersingkat nama yang panjang, -
3:03 - 3:05memilih istilah yang umum
daripada yang lebih spesifik, -
3:05 - 3:08atau merujuk ke PPT
dan alat bantu visual lainnya. -
3:08 - 3:12Mereka bahkan dapat menggunakan
istilah tertentu dalam bahasa aslinya, -
3:12 - 3:14sambil mereka mencari padanan
yang paling akurat. -
3:15 - 3:17Juru bahasa juga terampil
dalam menjaga kepercayaan diri -
3:17 - 3:19ketika menghadapi kekacauan.
-
3:19 - 3:23Ingat, mereka tidak bisa mengendalikan
atas apa yang akan dikatakan -
3:23 - 3:26atau seberapa jelas pembicara
akan berbicara. -
3:26 - 3:29Halang rintang bisa muncul setiap saat.
-
3:29 - 3:33Selain itu, juru bicara seringkali harus
menerjemahkan untuk ribuan orang -
3:33 - 3:34dan dalam situasi yang menegangkan,
-
3:34 - 3:37seperti Majelis Umum PBB.
-
3:37 - 3:38Untuk menjaga emosi mereka,
-
3:38 - 3:41mereka mempersiapkan tugas
dengan hati-hati, -
3:41 - 3:43membangun kosa kata sebelumnya,
-
3:43 - 3:45membaca topik pembicaraan dengan rajin,
-
3:45 - 3:48dan meninjau pembicaraan sebelumnya
tentang topik bersangkutan. -
3:48 - 3:51Terakhir, juru bahasa bekerja berpasangan.
-
3:51 - 3:56Sementara satu rekan sibuk menerjemahkan
pidato yang masuk dalam waktu nyata, -
3:56 - 3:59yang lain memberikan dukungan
dengan mencari dokumen, -
3:59 - 4:00mencari kata,
-
4:00 - 4:03dan melacak informasi yang terkait.
-
4:03 - 4:07Karena penerjemahan simultan
membutuhkan konsentrasi yang kuat, -
4:07 - 4:10mereka berganti peran setiap 30 menit.
-
4:10 - 4:14Sukses sangat tergantung
pada kolaborasi yang terampil. -
4:15 - 4:17Bahasa itu kompleks,
-
4:17 - 4:22dan saat konsep yang ambigu atau abstrak
salah diterjemahkan, -
4:22 - 4:24konsekuensinya bisa menjadi bencana.
-
4:25 - 4:27Seperti ucapan Margaret Atwood
yang terkenal, -
4:28 - 4:31"Perang adalah apa yang terjadi
saat bahasa gagal." -
4:31 - 4:34Juru bahasa konferensi, terutama,
menyadarinya, -
4:34 - 4:38dan mereka bekerja dengan tekun
di belakang layar untuk memastikan -
4:38 - 4:40bahwa itu tak akan pernah terjadi.
- Title:
- Bagaimana juru bahasa menangani dua bahasa sekaligus - Ewandro Magalhaes
- Speaker:
- Ewandro Magalhaes
- Description:
-
Lihat Pelajaran lengkap: https://ed.ted.com/lessons/how-interpreters-juggle-two-languages-at-once-ewandro-magalhaes
Bahasa itu kompleks, dan saat konsep yang ambigu atau abstrak salah diterjemahkan, konsekuensinya bisa menjadi bencana besar. Mengingat kompleksitas bahasa dan pertukaran budaya, bagaimana sejarah miskomunikasi tidak terjadi sepanjang waktu? Ewandro Magalhaes menjelaskan seberapa besar dari jawabannya terletak pada keterampilan dan pelatihan juru bahasa untuk mengatasi hambatan bahasa.
Pelajaran oleh Ewandro Magalhaes, animasi oleh Andrew Foerster.
- Video Language:
- English
- Team:
- closed TED
- Project:
- TED-Ed
- Duration:
- 04:56
Dewi Barnas approved Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once | ||
Dewi Barnas edited Indonesian subtitles for How interpreters juggle two languages at once |