Peter Diamandis tentang Stephen Hawking dalam gravitasi nol
-
0:00 - 0:03Bagi Anda yang kenal saya tahu seberapa besar kegigihan saya
-
0:03 - 0:05untuk membuka batas luar angkasa.
-
0:05 - 0:09Jadi ketika saya berkesempatan untuk memberikan orang paling ahli di dunia dalam gravitasi untuk
-
0:09 - 0:12mengalami kondisi gravitasi nol, itu sangat luar biasa.
-
0:12 - 0:14Dan saya ingin menceritakannya kepada Anda.
-
0:14 - 0:18Saya bertemu dengannya saat acara 'Archon X PRIZE for Genomics.'
-
0:19 - 0:22sebuah kompetisi yang kami adakan, X PRIZE yang kedua,
-
0:22 - 0:25bagi tim pertama yang menyusun 100 gen manusia dalam 10 hari.
-
0:25 - 0:27Kami mempunyai sesuatu yang disebut Genome 100,
-
0:27 - 0:30100 individu yang kami urutkan sebagai bagian dari hal itu.
-
0:30 - 0:32Craig Venter mengetuai kegiatan ini.
-
0:32 - 0:34Dan saya bertemu dengan Profesor Hawking,
-
0:34 - 0:36dan dia berkata bahwa impiannya adalan berpertualang ke luar angkasa.
-
0:36 - 0:38Dan saya berkata, Saya tidak dapat membawa Anda ke sana,
-
0:38 - 0:41tapi saya bisa membawa Anda pada kondisi tanpa bobot dalam gravitasi nol.
-
0:41 - 0:43Dan ia mengatakan pada saat itu juga, ya.
-
0:43 - 0:46Nah, satu-satunya cara untuk mengalami gravitasi nol di Bumi
-
0:46 - 0:49sebenarnya dengan penerbangan parabolik, penerbangan tanpa bobot.
-
0:49 - 0:53Anda naik pesawat terbang, terbang ke atas, Anda akan berada pada kondisi tanpa bobot selama 25 detik,
-
0:53 - 0:55kembali turun, berat badan anda dua kali lebih banyak.
-
0:55 - 0:57Anda melakukannya lagi dan lagi.
-
0:57 - 0:58Anda bisa merasakan delapan, sepuluh menit dalam kondisi tanpa bobot --
-
0:58 - 1:01inilah cara NASA melatih astronot-astronot mereka sejak lama.
-
1:01 - 1:03Kami bertekad untuk melakukan hal ini.
-
1:03 - 1:05Diperlukan waktu 11 tahun untuk mulai beroperasi.
-
1:05 - 1:07Dan kami mengumumkan bahwa kami akan menerbangkan Stephen Hawking.
-
1:07 - 1:11Ada satu instansi pemerintah dan satu perusahaan operator pesawat yang mengatakan,
-
1:11 - 1:13Anda gila, jangan lakukan itu, Anda akan membunuhnya.
-
1:13 - 1:14(Tertawa)
-
1:14 - 1:16Dan ia ingin pergi.
-
1:16 - 1:19Kami bekerja keras untuk mendapatkan semua izin.
-
1:19 - 1:22Dan enam bulan kemudian, kami duduk di Kennedy Space Center.
-
1:22 - 1:24Kami mengadakan konferensi pers,
-
1:24 - 1:28kami mengumumkan niat untuk melakukan satu parabola gravitasi nol --
-
1:28 - 1:31memberinya 25 detik kondisi gravitasi nol.
-
1:31 - 1:34Dan jika semuanya lancar, kami mungkin akan melakukan tiga penerbangan parabola.
-
1:34 - 1:39Yah, kami bertanya mengapa dia ingin melakukan hal ini.
-
1:39 - 1:41Dan apa yang dia katakan, bagi saya, sangat menggugah.
-
1:41 - 1:43Dia berkata, "Resiko kehidupan di Bumi akan terhapuskan
-
1:43 - 1:45oleh bencana semakin meningkat ...
-
1:45 - 1:48Saya rasa umat manusia tidak memiliki masa depan jika tidak ke luar angkasa.
-
1:48 - 1:51Karena itu saya ingin mendorong ketertarikan masyarakat pada ruang angkasa. "
-
1:52 - 1:55Kami membawanya ke Kennedy Space Center,
-
1:55 - 2:01di dalam kendaraan NASA, ke bagian belakang pesawat gravitasi nol.
-
2:04 - 2:07Ada sekitar 20 orang yang memberikan sumbangan --
-
2:07 - 2:10kami mengumpulkan 150.000 dolar bagi badan amal anak-anak --
-
2:10 - 2:12yang terbang bersama kami.
-
2:12 - 2:14Beberapa TEDsters ini.
-
2:14 - 2:16Kami merancang ruang gawat darurat.
-
2:16 - 2:19Ada empat dokter gawat darurat dan dua perawat yang ikut dalam pesawat.
-
2:19 - 2:23Kami memonitor PO2 dalam darahnya, denyut jantungnya, tekanan darahnya.
-
2:23 - 2:26Kami menyiapkan segalanya untuk keadaan darurat --
-
2:26 - 2:29Tuhan tahu Anda tidak ingin melukai ahli yang terkenal di dunia ini.
-
2:29 - 2:32Kami lepas landas dari fasilitas pendaratan pesawat ulang-alik,
-
2:32 - 2:34dimana pesawat ini lepas landas.
-
2:34 - 2:37Dan mitra saya - Byron Lichtenberg - dan saya
-
2:37 - 2:40dengan sangat hati-hati membawanya ke gravitasi nol.
-
2:40 - 2:42Begitu dia sampai di sana, kami melepaskannya
-
2:42 - 2:46untuk mengalami apa yang dinamakan kondisi tanpa bobot.
-
2:46 - 2:50Dan setelah parabola pertama itu, Anda tahu,
-
2:50 - 2:54dokter mengatakan semuanya bagus, dia tersenyum dan kami boleh meneruskan.
-
2:54 - 2:57Jadi kami melakukan parabola kedua.
-
2:57 - 2:59(Tertawa)
-
2:59 - 3:05(Tepuk tangan)
-
3:05 - 3:07Dan ketiga.
-
3:07 - 3:08(Tepuk tangan)
-
3:08 - 3:12Sekarang kami benar-benar membuat sebuah apel melayang sebagai penghormatan kepada Sir Isaac Newton
-
3:12 - 3:15karena Profesor Hawking memegang jabatan yang sama di Cambridge
-
3:15 - 3:17sama seperti Isaac Newton dulu.
-
3:17 - 3:21Dan kami melakukan putaran keempat, kelima, dan keenam.
-
3:21 - 3:22(Tertawa)
-
3:22 - 3:24Dan ketujuh dan yang kedelapan.
-
3:24 - 3:27Dan orang ini tidak terlihat seperti orang berusia 65 tahun dengan kursi roda.
-
3:27 - 3:28(Tertawa)
-
3:28 - 3:30Dia sangat bahagia.
-
3:30 - 3:33Kita hidup dalam sebuah permata yang berharga,
-
3:33 - 3:36dan dalam generasi kitalah, kita berpindah dari planet ini.
-
3:36 - 3:38Silakan bergabung dengan kami dalam petualangan hebat ini.
-
3:38 - 3:39Terima kasih banyak.
-
3:39 - 3:44(Tepuk tangan)
- Title:
- Peter Diamandis tentang Stephen Hawking dalam gravitasi nol
- Speaker:
- Peter Diamandis
- Description:
-
Pendiri X Prize Peter Diamandis berbicara mengenai bagaimana dia membantu Stephen Hawking mewujudkan impiannya untuk bepergian ke luar angkasa -- dengan terbang bersama ke lapisan atas atmosfir dan mengalami kondisi tanpa bobot dalam gravitasi nol.
- Video Language:
- English
- Team:
closed TED
- Project:
- TEDTalks
- Duration:
- 03:44