Plum Village, Prancis, Mei 2014
Master Zen Thich Nhat Hanh
menjawab pertanyaan
(Bunyi genta)
Bagaimana anak bisa mengenali
kelanjutan dengan ayah mereka
jika mereka belum pernah
bertemu dengannya?
Wahai Thay, kita mempunyai dua pertanyaan
yang berbeda dari orang yang menanyakan
bagaimana cara membantu anak muda
mengenali kelanjutan dengan ayah mereka
jika mereka belum pernah mempunyai
hubungan pribadi dengan ayah mereka?
Seseorang bertanya, pada musim panas ini
dalam acara anak-anak kita mempunyai
seorang anak lelaki yg tak berayah karena
dia dilahirkan melalui pembuahan buatan.
Bagaimana cara saya membantu mereka agar
bisa merasakan ayah dalam diri mereka?
Orang lain bertanya dalam bahasa Prancis
bagaimana menjelaskan pada anakremaja anda
kelanjutan ayah pada anak padahal ayah tak
mengakui putranya sejak dalam kandungan?
Ada orang yang mempunyai ayah,
yang masih hidup
tapi mereka tak bisa
berhubungan dengan ayah mereka.
Komunikasi terhambat.
Dan mereka tak mau bersama ayah mereka.
Mereka tidak tertarik pada
orang tersebut sebagai ayah mereka.
Itu kebenarannya, dalam banyak kasus.
Tapi ada banyak orang yang belum pernah
melihat ayah mereka.
Tapi mereka mampu ...
berkomunikasi dengan
ayah mereka, berkat latihan.
Latihan membantu mereka mengenali
ayah mereka dalam diri mereka,
cara anda berjalan, cara anda tersenyum,
cara anda bertindak-bereaksi,
sangat mencerminkan cara ayah anda.
Dan melihat diri anda dengan dalam,
anda bisa mengenali ayah anda.
Anda mempunyai sifat ayah anda. Dan kita
bisa juga mempunyai orang berbuat begitu:
"Sayang, anda tersenyum
persis seperti ayah anda."
Cara anda bertindak, sama seperti
cara ayah anda bertindak.
Anda bisa membantu orang seperti itu.
Khususnya,saat kita bebicara tentang sifat
positif ayah pada lelaki atau wanita muda.
Jika anda wanita,hamil untuk pertama kali,
bayi anda sangat kecil, dalam diri anda.
Anda belum pernah melihat
gambar bayi anda.
Namun anda bisa berbicara pada bayi anda,
dengan cinta kasih.
Anda sudah merasakan cinta,
anda bisa berbicara pada bayi anda:
"Sayang, saya tahu anda ada di sana."
Dan sangat bahagia
anda bisa berlatih mantra kedua ...
dan mantra pertama.
"Sayang,saya akan ada di sini untukmu."
"Sayang, saya tahu anda di sana
dan saya sangat bahagia."
"Baik untuk anda dan ayah anda,
yang bisa anda ajak bicara."
Dan di luar wawasan, bagi seseorang,
cinta itu sangat nyata,
dan berbicara itu juga nyata,
penuh dengan cinta,
dan anda tak perlu penampakan,
untuk berbicara padanya.
Jadi walaupun kita belum melihat fisik
ayah kita, kita bisa berbicara padanya.
Dan kenyataannya, dia ada
dalam setiap sel tubuh anda.
Anda bisa tersenyum pada ayah anda di
setiap sel dalam tubuh anda dan berkata:
"Ayah, saya tahu anda ada di sana
dalam setiap sel tubuhku,
dan saya tahu saya mempunyai banyak hal
dalam penampilan saya yang mirip denganmu.
Saya adalah kelanjutan anda.
Dan jika dulu ...
anda mewariskan padaku banyak hal baik,
dan mungkin ada yang tidak positif ...
saya menerima semuanya.
Dan dengan latihan Dharma,
saya bisa mengembangkan hal positif
yang telah diwariskan padaku
dan saya bisa merubah hal negatif
yang ayah wariskan padaku."
Anda bisa berbicara pada
ayah anda seperti itu.
Karena anda mempunyai kesempatan mengenal
Buddha Dharma, anda bisa melakukan itu.
Mengembangkan hal positif,
dan merubah hal negatif.
Dan juga cintakasih terlahir dari hubungan
seperti itu, tapi juga belas kasihan.
Belas kasihan, karena belas kasihan
bisa terlahir dari dalam hati anda.
Jika ayah anda tidak mengenali anda,
ingin mengacuhkan anda,
karena dia mempunyai
penderitaan besar dalam dirinya.
Benih cinta dalam dirinya belum mempunyai
kesempatan untuk disiram,
itu sebabnya dia bersikap demikian.
Jika seseorang tahu bagaimana
cara menyiram benih cinta dalam dirinya,
maka benih itu akan mempunyai
kesempatan untuk berkembang.
Tapi sampai sekarang,
belum ada yang membantunya.
Jadi jika anda melihat seperti itu,anda
tak akan merasa marah lagi pada ayah anda.
Anda tahu bahwa ada benih cinta
dalam diri ayah anda,
dia mungkin penyayang danbisa menunjukkan
minat dan cinta kasihnya pada anda.
Tapi dia tidak mempunyai kesempatan itu.
Dia tidak menemukan saudara/i Dharma
yang membantunya,
untuk membuat benih cinta
dalam dirinya berkembang.
Setiap orang mempunyai
benih cinta kasih itu
tapi benih dalam dirinya
belum mempunyai kesempatan.
Jadi bermeditasi seperti itu,anda menerima
ayah anda & mempunyai belas kasihan baginya.
Anda mempunyai kesempatan
bertemu Buddha Dharma,
anda bisa menyiram
benih itu dalam diri anda.
Dan anda bisa menjadi penyayang,
anda akan mengenali anak anda,
anda akan mendukung anak anda,
anda akan mencintai anak anda.
Jika anda berhasil dengan diri anda,anda
tlah mulai perubahan ayah dalam diri anda.
Dan tlah merubah ayah dalam diri anda,anda
akan bisa merubah ayah di luar diri anda.
Karena ayah di luar bukan ayah anda
semuanya, sebagian ada dalam diri anda.
Anda mempunyai kuasa, kapasitas dan
kesempatan merubah ayah dalam diri anda,
mengenali anda dan mencintai anda.
Itu adalah latihan anda.
Dan setelah anda berhasil dengan ini,
anda tidak akan menderita lagi
dan anda bisa membantu
ayah di luar diri anda.
Terhubung, terinspirasi, terpelihara.
(Bunyi genta)