Return to Video

Misteri besar evolusi: Bahasa - Michael Corballis

  • 0:07 - 0:10
    Pada 1980-an, seekor bonobo bernama Kanzi
  • 0:10 - 0:13
    belajar berkomunikasi dengan manusia
    sampai tingkat yang belum pernah ada:
  • 0:14 - 0:15
    bukan lewat ucapan atau gestur,
  • 0:16 - 0:20
    melainkan dengan papan simbol abstrak
    yang mewakili objek dan tindakan.
  • 0:21 - 0:23
    Dengan menunjuk
    beberapa simbol ini berurutan,
  • 0:23 - 0:26
    dia buat rangkaian
    untuk membuat permintaan,
  • 0:26 - 0:28
    menjawab pertanyaan verbal
    dari peneliti manusia,
  • 0:28 - 0:31
    dan merujuk ke objek
    yang tak hadir secara fisik.
  • 0:32 - 0:37
    Eksploitasi Kanzi langsung memicu
    kontroversi tentang satu pertanyaan:
  • 0:37 - 0:39
    apa Kanzi sudah belajar bahasa?
  • 0:40 - 0:44
    Yang kita sebut bahasa adalah sesuatu
    yang lebih spesifik dari komunikasi.
  • 0:44 - 0:46
    Inti bahasa adalah berbagi isi pikiran:
  • 0:46 - 0:50
    cerita, pendapat, pertanyaan,
    masa lalu atau masa depan,
  • 0:50 - 0:53
    waktu atau tempat yang dibayangkan, ide.
  • 0:53 - 0:55
    Bahasa tak ada batasnya
  • 0:55 - 0:58
    dan bisa digunakan
    untuk mengatakan berbagai hal.
  • 0:59 - 1:03
    Banyak peneliti yakin
    hanya manusia yang punya bahasa,
  • 1:03 - 1:06
    seruan dan gestur yang digunakan
    spesies lain untuk berkomunikasi
  • 1:06 - 1:07
    bukanlah bahasa.
  • 1:08 - 1:12
    Setiap seruan dan gestur ini
    umumnya mewakili pesan tertentu,
  • 1:12 - 1:14
    untuk jumlah total pesan yang terbatas
  • 1:14 - 1:18
    yang tak digabungkan
    menjadi ide yang lebih kompleks.
  • 1:18 - 1:21
    Misalnya, spesies monyet mungkin
    punya seruan peringatan khusus
  • 1:21 - 1:25
    yang mewakili predator tertentu,
    seperti ular,
  • 1:25 - 1:29
    tapi dengan bahasa, banyak cara
    untuk bilang, "Hati-hati ada ular."
  • 1:29 - 1:33
    Sejauh ini, sepertinya tak ada
    komunikasi hewan yang tak terbatas
  • 1:34 - 1:35
    seperti bahasa manusia.
  • 1:35 - 1:38
    Kita tidak tahu pasti isi pikiran hewan,
  • 1:38 - 1:42
    dan mungkin definisi bahasa ini,
    atau cara kita mengukurnya,
  • 1:42 - 1:43
    tak berlaku untuk mereka.
  • 1:43 - 1:46
    Namun, sejauh yang kita tahu,
    hanya manusia yang punya bahasa.
  • 1:47 - 1:51
    Meski manusia berbicara
    sekitar 7.000 bahasa,
  • 1:51 - 1:53
    setiap anak bisa belajar bahasa apa pun,
  • 1:53 - 1:57
    menunjukkan bahwa mekanisme biologis
    yang mendasari bahasa
  • 1:57 - 1:58
    ada pada kita semua.
  • 1:59 - 2:01
    Jadi, apa arti bahasa bagi manusia?
  • 2:02 - 2:05
    Bahasa bisa membuat kita melakukan apa,
    dan bagaimana kita bisa punya bahasa?
  • 2:06 - 2:10
    Masih belum diketahui
    kapan tepatnya kita dapat kapasitas ini.
  • 2:10 - 2:14
    Simpanse dan bonobo adalah
    kerabat terdekat kita yang masih hidup,
  • 2:14 - 2:18
    tetapi garis keturunan menuju manusia
    terpisah dari kera besar lainnya
  • 2:18 - 2:20
    lebih dari empat juta tahun lalu.
  • 2:21 - 2:24
    Di antara keduanya, ada banyak spesies
    yang kini semuanya sudah punah
  • 2:24 - 2:29
    sehingga sangat sulit untuk mengetahui
    apa mereka punya bahasa atau semacamnya.
  • 2:29 - 2:33
    Namun, kera besar memberi
    satu petunjuk tentang asal bahasa:
  • 2:33 - 2:37
    bahasa mungkin berawal
    dari gestur, bukan ucapan.
  • 2:37 - 2:41
    Kera besar saling memberi gestur
    di alam dengan lebih bebas
  • 2:41 - 2:42
    dari yang mereka suarakan.
  • 2:43 - 2:46
    Bahasa mungkin mulai terbentuk
    selama Zaman Pleistosen,
  • 2:46 - 2:50
    dua sampai tiga juta tahun lalu,
    dengan munculnya genus Homo
  • 2:50 - 2:54
    yang akhirnya memunculkan
    spesies kita, Homo sapiens.
  • 2:54 - 2:56
    Otak jadi tiga kali lebih besar,
  • 2:56 - 2:59
    dan berjalan dengan dua kaki
    membuat tangan bebas untuk komunikasi.
  • 2:59 - 3:02
    Mungkin ada peralihan
    dari komunikasi gestur
  • 3:02 - 3:04
    menjadi bahasa gestur--
  • 3:04 - 3:07
    dari menunjuk ke benda
    dan tindakan pantomim
  • 3:07 - 3:10
    menjadi bahasa isyarat abstrak
    yang lebih efisien.
  • 3:10 - 3:15
    Abstraknya komunikasi gestural
    akan menghilangkan kebutuhan akan visual,
  • 3:15 - 3:18
    menciptakan kondisi yang memungkinkan
    untuk beralih ke bahasa lisan.
  • 3:18 - 3:21
    Namun, peralihan itu
    mungkin datang kemudian.
  • 3:21 - 3:26
    Berbicara dengan kata tergantung
    pada bentuk sistem vokal tertentu.
  • 3:26 - 3:30
    Bahkan leluhur terdekat kita,
    Neanderthal dan Denisova,
  • 3:30 - 3:33
    punya sistem vokal yang tak optimal,
  • 3:33 - 3:35
    meski mungkin punya kapasitas vokal,
  • 3:35 - 3:37
    dan bahkan mungkin bahasa.
  • 3:37 - 3:40
    Sistem vokal hanya optimal pada manusia.
  • 3:40 - 3:45
    Ucapan membuat tangan bebas beraktivitas,
    seperti menggunakan alat dan transportasi.
  • 3:46 - 3:50
    Jadi, mungkin munculnya kemampuan bicara,
    bukannya bahasa itu sendiri,
  • 3:50 - 3:52
    yang menyebabkan dominasi spesies kita.
  • 3:52 - 3:58
    Bahasa terkait erat dengan pemikiran
    kompleks, persepsi, dan fungsi motorik
  • 3:58 - 4:02
    sehingga sulit untuk mengurai
    asal-usul biologisnya.
  • 4:02 - 4:04
    Masih ada beberapa misteri terbesar:
  • 4:04 - 4:08
    sebagai kapasitas, sejauh mana
    bahasa membentuk manusia,
  • 4:08 - 4:11
    dan sejauh mana manusia membentuk bahasa?
  • 4:11 - 4:12
    Mana yang lebih dahulu,
  • 4:12 - 4:16
    banyaknya kemungkinan skenario
    yang kita bisa bayangkan
  • 4:16 - 4:18
    atau kemampuan kita untuk membaginya?
Title:
Misteri besar evolusi: Bahasa - Michael Corballis
Speaker:
Michael Corballis
Description:

Lihat pelajaran lengkapnya: https://ed.ted.com/lessons/evolution-s-great-mystery-language-michael-corballis

Yang kita sebut bahasa adalah sesuatu yang lebih spesifik dari komunikasi. Inti bahasa adalah berbagi isi pikiran kita: cerita, pendapat, pertanyaan, masa lalu atau masa depan, waktu atau tempat yang dibayangkan, ide. Bahasa tak ada batasnya dan bisa digunakan untuk mengatakan berbagai hal. Jadi, apa arti bahasa bagi manusia, dan bagaimana kita bisa punya bahasa? Michael Corballis pun menyelidiki hal tersebut.

Pelajaran oleh Michael Corballis, disutradarai oleh Biljana Labovic.

more » « less
Video Language:
English
Team:
closed TED
Project:
TED-Ed
Duration:
04:21

Indonesian subtitles

Revisions