Saya ingin anda memperhatikan bayi ini. Apa yang menarik bagi anda adalah matanya dan kulitnya yang suka anda sentuh. Namun hari ini saya akan membicarakan sesuatu yang anda tidak bisa lihat, apa yang terjadi di dalam otak mungil gadis cilik ini. Peralatan modern dari ilmu sistem saraf menunjukkan kepada kita apa yang terjadi di sana tak kalah dengan ilmu peroketan. Dan apa yang kami pelajari akan memberikan pencerahan hal yang oleh pengarang cerita romantis dan pujangga gambarkan sebagai "celestial openness" (penerimaan berskala surgawi) dari pikiran anak-anak. Apa yang kita lihat di sini adalah seorang ibu di India, yang berbicara dalam Bahasa Koro, yang merupakan bahasa yang baru saja ditemukan. Dan dia berbicara dengan bayinya. Apa yang ibu ini -- dan 800 orang yang berbicara Bahasa Koro di seluruh dunia -- pahami adalah, untuk melestarikan bahasa ini mereka harus melafalkannya kepada bayi mereka. Dan di sinilah teka-teki yang penting. Mengapa Anda tidak dapat melestarikan bahasa dengan menlafalkannya kepada anda dan saya, kepada orang dewasa? Hal ini berhubungan dengan otak Anda. Apa yang kita lihat di sini adalah bahasa memiliki sebuah masa kritis untuk dapat dipelajari. Cara membaca gambar ini adalah melihat umur Anda pada sumbu mendatar. (Tawa) Dan di sumbu tegak Anda akan melihat kemampuan Anda untuk belajar bahasa kedua. Bayi dan anak-anak adalah para jenius sampai mereka berusia tujuh tahun kemudian terjadi penurunan sistematis. Setelah masa puber, kita tidak ada dalam gambar itu lagi. Tidak ada ilmuwan yang menentang kurva ini, namun laboratorium di seluruh dunia mencoba menjawab mengapa kurvanya seperti ini. Pekerjaan di laboratorium saya berfokus pada masa kritis pertama dalam perkembangan -- dan itu adalah masa di mana bayi mencoba menguasai suara apa yang merupakan bahasa mereka. kami berpikir dengan mempelajari bagaimana suara itu dipelajari, kami memiliki model untuk bahasa yang lain, dan mungkin dalam masa-masa kritis yang mungkin terjadi di masa kecil untuk perkembangan sosial, emosional, dan kognitif. Sehingga kami telah mempelajari bayi-bayi ini menggunakan cara yang kita gunakan di seluruh dunia dan suara dari semua bahasa. Bayi-bayi ini duduk di pangkuan ibunya dan kami melatih mereka untuk menoleh saat ada perubahan suara -- seperti dari "ah" menjadi "ee". Jika mereka melakukannya pada waktu yang sesuai, kotak hitam ini akan menjadi cerah dan beruang panda akan menabuh drum. Seorang bayi berusia enam bulan menyukai pekerjaan ini. Apa yang telah kami pelajari? Bayi-bayi di seluruh dunia adalah apa yang suka saya gambarkan sebagai penduduk dunia; mereka dapat membedakan semua suara dalam semua bahasa, tidak peduli di negara mana kita mengujinya dan bahasa apa yang kita gunakan. Dan hal ini luar biasa karena kita semua tidak dapat melakukannya. Kita adalah pendengar yang dibatasi budaya. Kita dapat membedakan suara dari bahasa kita sendiri namun tidak dalam bahasa lainnya. Jadi pertanyaan yang muncul adalah kapan penduduk dunia itu berubah menjadi pendengar yang dibatasi budaya seperti kita? Dan jawabannya adalah, sebelum usia 1 tahun Apa yang Anda lihat adalah kinerja pada pekerjaan memalingan kepala itu pada bayi yang diuji di Tokyo dan Amerika Serikat, di Seattle saat mereka mendengar "ra" dan "la" -- suara yang penting dalam Bahasa Inggris, namun tidak dalam Bahasa Jepang. Jadi pada enam hingga delapan bulan bayi-bayi ini benar-benar setara. Dua bulan kemudian sesuatu yang luar biasa terjadi. Bayi-bayi di Amerika Serikat menjadi jauh lebih baik, bayi-bayi di Jepang menjadi jauh lebih buruk, namun kedua kelompok bayi itu mempersiapkan diri untuk bahasa yang akan mereka pelajari. Jadi pertanyaannya adalah, apa yang terjadi selama masa dua bulan yang kritis ini? Ini adalah masa-masa perkembangan untuk suara, namun apa yang sedang terjadi? Ada dua hal yang terjadi. Yang pertama adalah bayi mendengarkan kita dengan seksama, dan mereka mengambil data statistik saat mereka mendengar kita bicara -- mereka mengambil data statistik. Dengarkanlah dua ibu ini yang bercara motherese -- bahasa universal yang biasa digunakan saat kita berbicara kepada anak-anak -- pertama dalam Bahasa Inggris lalu dalam Bahasa Jepang. (Video) Ibu dari Inggris: Ah, aku mencintaimu, matamu yang biru dan besar -- sangat bagus dan indah. Ibu dari Jepang: [Bahasa Jepang] Patricia Kuhl: Selama pembicaraan, saat bayi mendengarkan, yang mereka lakukan adalah mengambil data statistik dari bahasa yang mereka dengarkan. Dan distribusi itu meningkat. Dan apa yang kami pelajari adalah bayi peka terhadap data statistik, dan data statistik Bahasa Jepang dan Inggris sangat berbeda. Distribusi menunjukkan bahwa Bahasa Inggris memiliki banyak R dan L. Dan distribusi Bahasa Jepang benar-benar berbeda, saat kami melihat sekelompok suara rata rata. yang dikenal sebagai R dalam Bahasa Jepang. Sehingga bayi menyerap data statistik dari bahasa dan mengubah otak mereka; mengubah mereka dari penduduk dunia menjadi pendengar yang dibatasi budaya seperti kita. Namun kita sebagai orang dewasa tidak lagi menyerap data statistik ini. Kita diatur oleh perwkilan di ingatan yang terbentuk di awal perkembangan. Sehingga apa yang kita lihat di sini adalah mengubah model kita terhadap pengertian masa kritis itu. Kami berpendapat dari sudut pandang matematis bahwa kemampuan belajar bahasa dapat menurun saat distribusinya menjadi stabil. Hal ini memunculkan banyak pertanyaan tentang orang yang bicara dua bahasa. mereka harus menyimpan dua tipe data statistik dalam pikirannya sekaligus dan saling menukarnya, satu sama lain, tergantung dengan siapa mereka berbicara. Jadi kami bertanya dapatkah bayi mengambil data statistik dari bahasa yang baru? Dan kami mengujinya dengan memaparkan bayi Amerika yang belum pernah mendengar bahasa kedua dengan Bahasa Mandarin untuk pertama kalinya dalam masa kritis ini. Kita tahu bahwa, saat penguasa satu bahasa diuji di Taipei dan Seattle dengan suara Bahasa Mandarin, mereka menunjukkan pola yang sama. Bayi berusia enam, delapan bulan, benar-benar sama. Dua bulan kemudian, sesuatu yang luar biasa terjadi. Saat bayi Taiwan menjadi lebih baik, bayi Amerika tidak. Yang kami lakukan adalah memaparkan bayi Amerika selama masa ini dengan Bahasa Mandarin. Ini seperti ada sanak Mandarin Anda yang datang berkunjung selama sebulan dan tinggal di rumah Anda dan berbicara dengan para bayi selama 12 sesi. Inilah yang terlihat di laboratorium. (Video) Pembicara Bahasa Mandarin: [Mandarin] PK: Lalu apa yang telah kita lakukan dengan otak mungil mereka? (Tawa) Kami harus memiliki kelompok kontrol untuk memastikan bahwa hanya dengan datang ke laboratorium tidak meningkatkan kemampuan Bahasa Mandarin Anda. Sehingga sekelompok bayi datang dan mendengarkan Bahasa Inggris. Dan kita dapat melihat dari grafik ini bahwa pemaparan Bahasa Inggris tidak meningkatkan Bahasa Mandarim mereka. Namun lihatlah yang terjadi pada bayi-bayi yang terpapar Bahasa Mandarin selama 12 sesi. Mereka sama bagusnya dengan bayi-bayi di Taiwan yang telah mendengarkannya selama 10 setengah bulan. Hal ini menunjukkan bahwa bayi mengambil data statistik bahasa baru. Apapun yang ada di depan mereka, mereka mengambil semua data statistiknya. Namun kami bertanya-tanya apa peran yang dimainkan manusia dalam pelatihan belajar ini. Jadi kami mengambil kelompok bayi yang lain di mana anak-anak ini mendapatkan yang sama, 12 sesi, namun melalui televisi dan kelompok bayi yang lain yang hanya mendengarkan saja dan melihat pada boneka teddy bear pada layar. Apa yang kami lakukan pada otak mereka? Yang Anda lihat di sini adalah hasil dari hanya mendengarkan -- tidak ada pembelajaran -- dan hasil dari menonton -- tidak ada pembelajaran juga. Seorang manusia diperlukan oleh bayi untuk mengambil data statistik mereka. Otak sosial mengendalikan kapan bayi-bayi ini mengambil data statistik mereka. Kami ingin melihat ke dalam otak dan melihat hal ini terjadi saat bayi-bayi berada di depan televisi saat berhadapan dengan manusia dewasa. Untungnya, kami memiliki mesin baru, magnetoencephalography, yang memungkinkan kami melakukannya. Benda ini seperti pengering rambut dari Mars. Namun benar-benar aman, benar-benar tidak invasif dan tanpa suara. Kami menargetkan ketepatan hingga milimeter dalam bagian otak dan ketepatan hingga milidetik menggunakan 306 SQUIDs -- ini adalah alat interferensi kuantum superkonduktor -- yang mengambil medan magnet yang berubah saat kita berpikir. Kamilah yang pertama di dunia yang merekam bayi dengan mesin MEG saat mereka belajar. Ini adalah Emma kecil. Dia berusia enam bulan. Dan dia mendengarkan bermacam-macam bahasa pada earphone yang ada di telinganya. Anda lihat, dia dapat bergerak bebas. Kami melacak otaknya dengan butiran kecil pada penutup kepalanya, sehingga dia benar-benar dapat bergerak bebas. Ini adalah penjelajahan teknis. Apa yang kita lihat? Kita melihat otak bayi. Saat bayi mendengarkan kata pada bahasanya bagian pendengarannya menyala kemudian bagian yang mengelilinginya yang kami pikir berhubungan dengan koordinasi membuat otak berkoordinasi dengan bagian-bagiannya yang berbeda, dan akibatnya, satu bagian otak menyebabkan bagian otak lainnya ikut aktif. Kita sedang memulai masa kejayaan dan keemasan dari pengetahuan tentang perkembangan otak anak. Kami akan dapat melihat otak anak saat mereka merasakan emosi, saat mereka belajar bicara dan membaca, saat mereka mengerjakan soal matematika, saat mereka memiliki ide. Dan kami akan dapat menemukan perantaraan berdasarkan otak bagi anak-anak yang sulit belajar. Seperti yang digambarkan para pujangga dan pengarang, saya pikir, kita akan dapat melihat penerimaan yang menakjubkan, penerimaan yang sempurna dan lengkap, dari pikiran seorang anak. Dalam meneliti otak anak kami akan membuka kebenaran mendalam tentang arti sesungguhnya dari menjadi manusia, dan dalam prosesnya, kita mungkin dapat membantu menjaga pikiran kita untuk tetap terbuka untuk belajar seumur hidup kita. Terima kasih. (Tepuk tangan)