Ini akan menjadi bagian yang sangat singkat. Saya hanya ingin menambahkan pada sebuah tes tambahan yang berjalan dengan baik dengan data nama bayi. Jadi ini akan menjadi alternatif bagi == yang kita gunakan sebelumnya pada data nama bayi. Dan saya ingin menunjukkan pada anda fungsi ini, yang disebut startsWith dan endsWith. Dan ini berlaku pada string. Dan untuk menjelaskannya, saya akan melihat kode saya di sini. Cara kerjanya adalah, semuanya sama dengan yang telah kita lihat sebelumnya. Saya membuka tabel, mereka mempunyai loop, mereka mempunyai pernyataan IF, dimana saya melihat pada setiap baris. Jadi, kita telah melihat tugas yang ditinggalkan disini. Jadi, bagian pertama dari tugas adalah sama dengan yang telah kita lakukan sebelumnya. Jadi, saya katakan row.getField("name") jadi saya mengeluarkan nama dari baris dan itu adalah sebuah string. dan sebelumnya kita telah melakukan contoh seperti, oh, apakah ia sama dengan "Abby" atau "Robert" atau apapun, dengan pengujian ==. Cara fungsi startsWith dan endsWith adalah, sintaks tersebut agak lucu. Ia mempunyai suatu titik ... dan anda menandainya pada bagian kanan dari nama sehingga saya mengeluarkan nama dan saya segera berkata .startsWith. Dan kemudian, didalam kurung untuk startsWith, anda dapat menuliskan apapun. Jadi, disini saya menulis "Ab". Dan tesnya adalah, apakah nama tersebut dimulai dengan huruf "Ab"? Dan jika benar, startsWith bernilai true dan jika tidak bernilai false. Jadi terlihat terbaca. Anda tahu, apakah nama dimulai dengan "Ab"?, Jadi, mari kita coba. Jika saya menjalankan ini, apa yang akan anda lihat adalah ia akan melewati 2000 baris dan akan mengambil nama, kita akan melihat semuanya diawali dengan "Ab". Ia akan bernilai benar untuk semuanya. Jadi apapun yang saya tulis disini, kita akan mendapatkan baris dimana nama akan diawali dengannya. Jadi, saya dapat menulis ... saya tidak tahu, kita akan membaliknya. Saya dapat menuliskan "Ba". Oh, tidak terlalu banyak.Atau saya dapat menulis, mungkin hanya A (kapital), bukan dua huruf. Kita akan mendapatkan cukup banyak, cukup banyak nama yang dimuali dengan "A". Jika saya menulis "a" (kecil) disini dan saya jalankan. Kita tidak mendapatkan suatu keluaran. Dan apa yang terjadi adalah, dalam komputer "A" (kapital) dan "a" (kecil) adalah dua huruf yang berbeda. Dan begitu juga dalam data ini, nama semuanya dimulai dengan huruf kapital dan huruf selanjutnya semua huruf kecil. Jadi startingWith("a") - itu berakibat mempunyai nol hasil, dimana jika saya meletakkan "A" disini dan kemudian menjalankannya maka kita mendapatkan semuanya.